Ketersediaan BBM dan Elpiji di Kabupaten Sleman Jelang Hari Raya Lebaran Aman

- 4 Mei 2021, 08:56 WIB
Bupati Sleman Kustini saat meninjau ketersediaan elpiji dan BBM jelang hari raya lebaran Idul Fitri 1442 H.
Bupati Sleman Kustini saat meninjau ketersediaan elpiji dan BBM jelang hari raya lebaran Idul Fitri 1442 H. /Humas dan Protokol Kab Sleman/

PORTAL JOGJA - Jelang perayaan hari Raya Lebaran Idul Fitri 1442 H biasanya terjadi peningkatan permintaan BBM dan Elpiji di kabupaten Sleman.

Guna memastikan ketersedian BBM dan Elpiji di Sleman, Bupati & wakil bupati Sleman bersama jajaran skpd meninjau ketersediaan Bahan Bakar Minyak (BBM) dan Elpiji di SPBE Jatirata Mitra Mulya yang terletak di Kemloko, Caturharjo, Kec. Sleman, Kabupaten Slema, Senin 3 Mei 2021.

Bupati Sleman Kustini Sri Purnomo mengatakan persediaan Elpiji 3 kg terpenuhi menjelang Idul Fitri. 

“Pelayanan produk yang sudah baik ini saya harap dapat dipertahankan karena bbm & Elpiji merupakan kebutuhan pokok yg sangat dibutuhkan masyarakat terlebih menjelang lebaran,” ungkapnya.

Baca Juga: Pertama Dalam Sejarah, Dunia Dapat Melihat Secara Jelas Batu Suci Hajar Aswad

Kustini juga mengapresiasi kepada PT Pertamina karena sudah memberikan pelayanan produk yang baik kepada masyarakat Sleman.

Pemilik SPBE Jatirata Mitra Mulya Arianto Sukoco mengatakan terjadi peningkatan stok menjelang Idul Fitri. Menjelang lebaran terjadi peningkatan stok sebesar 6- 8persen.

“Bisanya disini 50 Metrik Ton naik menjadi kurang lebih 55 metrik ton,” jelasnya.

Arianto Sukoco menegaskan SPBE Jatirata Mitra Mulya siap menjaga stabilitas suplai di pasar.

Sementara itu, Unit Manager Communication, Relations, & CSR Pertamina Regional Jawa Bagian Tengah, Brasto Galih Nugroho menyampaikan terima kasih atas sinergi antara Pemkab Sleman dengan Pertamina dalam memastikan ketersediaan bahan bakar untuk masyarakat.

Halaman:

Editor: Chandra Adi N


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x