Warga Yogyakarta Gencarkan Sosialisasi Indonesia Raya Bergema, Resmi Dicanangkan 20 Mei 2021 Saat Harkitnas

- 19 April 2021, 20:53 WIB
Para aktivis Indonesia Raya Bergema bertemu dengan Danrem 072 Pamungkas, Brigjen TNI  Ibnu Bintang Setiawan
Para aktivis Indonesia Raya Bergema bertemu dengan Danrem 072 Pamungkas, Brigjen TNI Ibnu Bintang Setiawan /Bagus Kurniawan/Fot You Indonesia

PORTAL JOGJA - Para aktivis Forum Rakyat Yogya Untuk Indonesia (For You Indonesia) gencara melakukan sosialisasi gerakan Indonesia Raya Bergema.

Indonesia Raya Bergema adalah gerakan kampanye kesadaran berkelanjutan untuk memperkuat nasionalisme dengan mengumandangkan lagu kebangsaan Indonesia Raya secara kontinyu setiap hari pada jam ditentukan di ruang-ruang publik seperti lembaga pendidikan, instansi pemerintah, perkantoran swasta, pusat perbelanjaan dan tempat lain yang memungkinkan.

Gerakan ini gencar melakukan sosialisasi, setelah Jumat 16 April 2021 lalu bertemu dengan Gubernur Daerah Istimewa Yogyakarta Sri Sultan Hamengku Buwono X, Gusti Kanjeng Ratu (GKR) Hemas dan para penggiat terus menggandeng sejumlah pihak untuk dapat bersinergi bersama.

Baca Juga: Jose Mourinho Dipecat Tottenham Hotspur, Pelatihan Diserahkan Ryan Mason

Baca Juga: Kasus Covid di India Makin Memprihatinkan, Geser Brazil Nomor 2 Sedunia dan Kematian Harian Capai 1.619 Jiwa

Rencana gerakan Indonesia Raya Bergema dicanangkan Gubernur DIY Sri Sultan Hamengku Buwono X bersamaan dengan momentum peringatan Hari Kebangkitan Nasional 20 Mei 2021 mendatang di Yogyakarta.

Perwakilan For You Indonesia yakni Eko Bebek dan Widihasto Wasana Putra, Lestanta Budiman menemui Komandan Korem 072 Pamungkas Brigjen TNI Ibnu Bintang Setiawan di Makorem Yogyakarta, Senin 19 April 2021.

Danrem Ibnu Bintang Setiawan menyambut baik dan mengapresiasi inisiatif masyarakat Yogyakarta menggelorakan Indonesia Raya Bergema.

Menurutnya semangat bela negara dan cinta tanah air wajib terus dipelihara seluruh komponen bangsa. Terlebih saat ini masih ada ancaman dan rongrongan sekelompok kecil kalangan terhadap persatuan dan kesatuan NKRI yang berdasarkan Pancasila.

Baca Juga: Ada 2 Kementerian Bakal Dilebur, Siapa yang Masih Dipakai dan Dibuang, Pengamat: Nasib Nadiem Bisa Hilang

Halaman:

Editor: Bagus Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x