Ada 4 Guguran Awan Panas Merapi Hari ini, Jarak Luncur Capai 400 Meter

- 7 Januari 2021, 20:02 WIB
Awan panas gunung Merapi terjadi sebanyak 4 kali hari ini.
Awan panas gunung Merapi terjadi sebanyak 4 kali hari ini. /- Foto : Twitter @BPPTKG

PORTAL JOGJA - Gunung Merapi yang berada di status siaga level 3, mulai mengeluarkan guguran awan panas.

Menurut laporan BPPTKG Yogyakarta, Kamis 7 Januari 2021, Gunung Merapi telah mengeluarkan guguran awan panas sebanyak empat kali.

Kepala BPPTKG Yogyakarta, Hanik Humaida menjelaskan jika Guguran awan panas ini awalnya diketahui terjadi pada pukul 08.02 WIB mengarah ke kali Krasak.

Namun sayangnya berdasarkan pengamatan yang dilakukan, jarak luncurnya tidak terlihat akibat tertutup kabut.

"Durasi dari awan panas ini mencapai 2 menit 34 detik," katanya.

Kemudian pada pengamatan periodik pukul 12.00 hingga 18.00 WIB, tercatat ada 3 kali guguran awan panas yang terjadi.

Interval awan panas yang terjadi pun cukup singkat yakni pada pukul 12.50 WIB, disusul awan panas berikutnya pada pukul 13.15 WIB dan yang terakhir pukul 14.02 WIB.

"Dari hasil pengamatan yang dilakukan, jarak luncur 3 kejadian awan panas ini maksimal mencapai jarak 400 meter," ungkapnya.

Sementara itu tinggi kolom 200 meter dan luncuran awan panas ini diketahui mengarah ke Kali Krasak.

Halaman:

Editor: Andreas Desca Budi Gunawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x