Harga dan Spesifikasi Oppo Reno 4 Pro, Resmi Rilis di Indonesia

- 8 September 2020, 07:24 WIB
Oppo Reno 4 Pro dengan teknologi flash charging. *
Oppo Reno 4 Pro dengan teknologi flash charging. * /jurnalgarut.pikiran-rakyat.com/Jurnal Garut Pikiran-Rakyat

Baca Juga: India Lampaui Brasil, Naik Peringkat Kedua Terbanyak di Dunia Kasus Covid-19

Selanjutya dilengkapi pula dengan desain single punch hole yang memiliki rasio screen-to-body hingga 92,01 persen. Layar Super AMOLED E3 6,5 inci menerima TÜV Rheinland Full Care Display Certification karena dilengkapi dengan layar yang sesuai standar kesehatan mata global.

Teknologi 65W SuperVOOC 2.0

Layar yang canggih, Oppo Reno 4 Pro juga terdapat SuperVOOC 2.0, yang merupakan teknologi pengisian daya baterai cepat dan aman. Baterai 4000mAh Reno 4 Pro dapat terisi penuh hanya dalam waktu 36 menit.

Ada juga mode Super Power Saving Mode yang memungkinkan Reno 4 Pro untuk mengobrol melalui WhatsApp selama 1,5 jam atau melakukan panggilan selama 77 menit hanya dengan mengonsumsi 5 persen daya baterai.

HP ini juga ada Super Nighttime Standby yang memastikan bahwa perangkat hanya menghabiskan 2 persen daya baterai pada saat pengguna tidur.

Baca Juga: 5 Pegawai KUA Danurejan Yogyakarta Positif Covid-19, Kantor Tutup dan Pelayanan Dialihkan

Kamera

Kamera Oppo Reno 4 Pro juga unggul dengan kamera belakang 48MP dan kamera depan 32MP. Mempunyai empat kamera belakang. Ada fitur AI Slow-Motion 960fps, AI Color Portrait Video, Ultra Steady Video 3.0, Ultra Steady Video Pro Mode pada kamera belakang, dan Front Steady Video.

Untuk pengambilan foto, Reno 4 Pro mempunyai fitur Night Flare Portrait Mode, AI Color Portrait Photo, Ultra Night Selfie Mode, dan Ultra Dark Mode. Reno 4 Pro juga dapat mengambil foto yang sangat jernih hingga 108MP pada siang hari dengan Ultra Clear 108MP Images.

Halaman:

Editor: Bagus Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah