MPL Mobile Legends Professional League (MPL), Alter Ego Drop, RRQ Hoshi dan Bigetron Alpha Naik Klasemen

- 5 April 2021, 06:41 WIB
Segera klaim kode redeem ML (Mobile Legends) terbaru 3 April 2021.
Segera klaim kode redeem ML (Mobile Legends) terbaru 3 April 2021. /Dok.Mobile Legends

PORTAL JOGJA - MPL Mobile Legends Professional League (MPL) Indonesia Season 7 kembali digelar pada Minggu 4 April 2021.

RRQ Hoshi dan Bigetron Alpha keluar sebagai pemenang dalam pertandingan hari ketiga pekan keenam MPL Mobile Legends Professional League (MPL) Indonesia Season 7.

Perubahan posisi dalam klasemen terjadi di Mobile Legends Professional League (MPL) saat ini. Posisi keduanya memaksa Alter Ego, yang menjadi sang pemuncak klasemen pada tiga pekan pertama MPL Indonesia Season 7, harus turun ke posisi kelima.

Baca Juga: Pembalap Yamaha Fabio Quartararo Menangi MotoGP Doha : Kami Memiliki Motor yang Sangat Bagus

Baca Juga: Pesan Paskah Paus Fransiskus: Terlalu Banyak Kekerasan di Dunia!

RRQ Hoshi berhasil menumbangkan Aura Fire 2-1, dalam pertandingan hari ketiga pekan keenam MPL Mobile Legends Professional League (MPL) Indonesia Season 7, Minggu (4/4/2021).

Dilansir dari ANTARA, RRQ Hoshi, yang sebelumnya berada di posisi kelima kini menduduki peringkat ketiga klasemen setelah berhasil menumbangkan Aura Fire 2-1, sementara Bigetron Alpha berada di posisi keempat setelah menang 2-1 atas Geek Fam.

Bigetron Alpha memainkan match pertama pada hari terakhir pekan keenam MPL Indonesia Season 7 dengan bertemu Geek Fam. Bigetron Alpha menurunkan line up terbaiknya Branz, Kyy, Matt, Renbo dan Rippo, sementara Geek Fam hadir diperkuat dengan formasi Adam, Babywww, Despair, Frzz dan RenV.

Baca Juga: 5 Tips Membersihkan Karang Gigi Tanpa Pergi ke Dokter, Nomor 3 Sisa Makanan Lho!

Baca Juga: 5 Tips Membersihkan Karang Gigi Tanpa Pergi ke Dokter, Nomor 3 Sisa Makanan Lho!

Halaman:

Editor: Bagus Kurniawan

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x