Fakultas Filsafat UGM Ditetapkan sebagai Zona Integritas UGM

- 9 Juni 2020, 06:31 WIB
Kampus Filsafat UGM.
Kampus Filsafat UGM. /(firsto-humas ugm)

PORTALJOGJA.COM – Fakultas Filsafat ditetapkan sebagai zona integritas di UGM. Penetapan ini sejalan program pembangunan zona integritas pada 14 perguruan tinggi negeri yang digagas Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud).

Baca Juga: Gara-gara Memerankan Wanita Pelakor, Han So Hee Dibenci Penonton

Fakultas Filsafat terus berbenah memberi layanan publik yang semakin baik. Salah satunya menyediakan akses fisik pendukung layanan publik bagi penyandang disabilitas.

“Banyak program yang sudah kami rencanakan untuk ke depan,” kata Dekan Fakultas Filsafat, Dr Arqom Kuswanjono.

Seperti dilansir ugm.ac.id, Fakultas Filsafat saat ini mengemban tugas melaksanakan tiga mata kuliah wajib di UGM. Yakni, mata kuliah Agama, Pancasila, dan Kewarganegaraan. Fakultas ini melayani mahasiswa seluruh fakultas di UGM untuk mengambil mata kuliah tersebut.

Baca Juga: Singapura Bikin Gelang Pemindai Virus Corona, Harganya Rp 140 Ribu

Fakultas Filsafat ini meningkatkan kualitas layanan  dari aspek sumber daya manusia, sistem, maupun prasarana fisik. Antara lain menyediakan lift serta jalur kursi roda.

Fakultas ini juga memiliki misi mengembangkan wawasan nusantara bagi masyarakat. Terutama bagi pelaku bisnis dan tokoh politik.

Fakultas yang berhasil membangun zona integritas mendapatkan predikat Wilayah Bersih dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM).

 

Editor: Azam Sauki Adham


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah