Studi Ekskursi Pertama Prodi Humas UPN Veteran Yogyakarta Dilakukan Secara Online

- 12 Juli 2021, 23:16 WIB
Studi Ekskursi Pertama Prodi Humas UPN Veteran Yogyakarta Dilakukan Secara Online
Studi Ekskursi Pertama Prodi Humas UPN Veteran Yogyakarta Dilakukan Secara Online /Prodi Humas UPN Veteran Yogyakarta

PORTAL JOGJA - Studi ekskursi pada umumnya sama seperti studi banding yakni mahasiswa diajak berkunjung langsung ke suatu perusahaan atau lembaga.

Studi ekskursi atau yang biasa kita kenal dengan studi banding, merupakan acara pembelajaran dengan menggali informasi dari suatu tempat yang lebih maju.

Hal tersebut dilakukan dengan maksud dapat membawa hasil positif dan konkret, serta dapat diterapkan di tempat yang belum maju, tentunya setelah dilakukan proses pematangan rencana

Pada tahun 2021 ini untuk pertama kalinya Prodi Hubungan Masyarakat UPN Veteran Yogyakarta mengadakan program studi ekskursi.

Baca Juga: Hadapi Krisis Pandemi Covid-19, Humas atau Public Relation Harus Terbuka, Jangan Hanya OmongSaja

Namun dengan kondisi pandemi Covid-19 yang terus melonjak, maka studi ekskursi Prodi Humas kali ini terpaksa dilaksanakan secara daring melalui Zoom Meeting.

Mengusung konsep webinar, studi ekskursi ini dilaksanakan selama 5 hari, dengan menghadirkan 5 narasumber dari berbagai latar belakang. Mulai dari Corporate PR, Government PR, PR Consultant, hingga PR NGO (Non Government Organization).

Meskipun pada dasarnya studi ekskursi ini diperuntukkan bagi mahasiswa Prodi Hubungan Masyarakat semester 6, tetapi menariknya studi ekskursi ini tetap dibuka untuk umum, bahkan disiarkan juga melalui channel Youtube Prodi Humas UPNVY.

Pada hari pertama, studi ekskursi diisi oleh pembicara kece yaitu Demas Riyan sebagai Small Medium Business (SMB) Manager of Tik Tok Indonesia. Dengan mengangkat tema Communication Small Medium Business, Demas menjelaskan bahwa saat ini Tik Tok merupakan tempat yang tepat untuk para pengusaha Usaha Kecil dan Menengah (UMKM).

Hal itu dikarenakan Tik Tok merupakan tempat yang tepat untuk berbagai cerita organik serta memiliki jangkauan audiens yang luas dengan iklan.

Halaman:

Editor: Bagus Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah