Operasi Pasar Beras Digelar Serentak, Beras SPHP 5 Kg Bisa Dibeli di Pasar Tradisional dan Ritel Modern

- 28 Agustus 2023, 20:21 WIB
Beras SPHP kemasan 5 kg
Beras SPHP kemasan 5 kg /Aswaddy Hamid / ANTARA FOTO/

PORTAL JOGJA -Operasi pasar beras berupa Gerakan SIGAP SPHP atau Siap Jaga Harga Pasar dengan SPHP (Stabilitas Pasokan dan Harga Pangan) serentak digelar di seluruh Indonesia mulai 28 Agustus 2023. Beras SPHP kemasan 5 kg dapat dibeli melalui pasar tradisional dan retil modern seperti Indogrosir dan Indomart.

"Penyaluran beras SPHP yang sudah berjalan mulai awal tahun ini akan dimasukkan melalui para pedagang pengecer, untuk itu kami perlu lihat langsung dan memastikan program ini berjalan tepat sasaran," kata Direktur Utama Perum Bulog Budi Waseso usai menggelar inspeksi harga beras di Pasar Klender Jakarta Timur Senin 28 Agustus 2023 seperti dikutip dari ANTARA.

SIGAP SPHP khusus beras ini dilaksanakan dalam rangka menjaga harga besar tetap stabil di pasaran. Selain itu untuk menjaga ketersediaan beras di pasaran. Ini agar tidak timbul kepanikan dalam masyarakat karena kondisi produksi yang sedang rendah sehingga mengakibatkan kenaikan harga beras.

Baca Juga: Cuaca Musim Kemarau Picu Tingginya Polusi Udara, Berikut Penjelasan Pakar UGM

Budi Waseso menerangkan bahwa saat ini stok beras Bulog relatif aman. Jumlah Cadangan Beras Pemerintah (CBP) sudah mencapai 1,6 juta ton.

"Saya berharap jangan sampai ada isu kalau beras itu kurang. Kita ini beras 1,6 juta ton dan ini beras semuanya oremium dan ini nanti untuk kegiatan operasi pasar," ucapnya.

Berbeda dengan tahun sebelumnya yang didistribusikan dalam kemasan 50 kg, maka beras SPHP saat ini dikemas dalam kemasan 5 kg. Ini dimaksudkan agar konsumen rumah tanggan bisa langsung menjangkau beras SPHP ini.

Baca Juga: Jadwal BRI Liga 1 Pekan 11: Ada Big Match Persija vs Persib, Saksikan Langsung di Indosiar dan Vidio

Harga jual beras SPHP di pasar tradisional sedikit berbeda dengan harga di ritel modern. Harga jual di pasar tradisional terpantau Rp47ribu per kemasan, sedang di ritel modern Rp47.250 per kemasan.

Halaman:

Editor: Chandra Adi N

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x