Hari Ini Sinabung Alami Dua Kali Erupsi, Warga Laporkan Keadaan Gelap

- 10 Agustus 2020, 14:44 WIB
Gunung Sinabung Kembali Erupsi.
Gunung Sinabung Kembali Erupsi. /- Foto : magma.esdm.go.id

PORTAL JOGJA - Gunung Sinabung di Sumatera Utara hari ini, Senin, 10 Agustus kembali mengalami erupsi . Bahkan hari ini Sinabung mengalami dua kali erupsi. Sebelumnya juga erupsi pada 8 Agustus 2020 lalu, 

Website MAGMA Indonesia magma.esdm.go.id   yang merupakan layanan publik Kementerian ESDM melaporkan telah terjadi erupsi Gunung Sinabung pada hari Senin, 10 Agustus 2020, pukul 11:17 WIB dengan tinggi kolom abu teramati ± 2000 m di atas puncak (± 4460 m di atas permukaan laut).

Kolom abu teramati berwarna kelabu dengan intensitas tebal ke arah timur dan tenggara. Erupsi ini terekam di seismograf dengan amplitudo maksimum 120 mm dan durasi 2246 detik.

Sebelumnya, melalui website ini juga telah dilaporkan adanya erupsi yang lebih tinggi. “Terjadi erupsi G. Sinabung pada hari Senin, 10 Agustus 2020, pukul 10:16 WIB” demikian ditulis magma.esdm.go.id.

Baca Juga: Upacara Peringatan HUT ke-75 RI di Istana Merdeka Digelar Virtual

Disebutkan, erupsi tersebut dengan tinggi kolom abu teramati ± 5000 m di atas puncak (±7460 m di atas permukaan laut)”. Kolom abu teramati berwarna kelabu dengan intensitas tebal ke arah timur dan tenggara.

Erupsi ini terekam di seismograf dengan amplitudo maksimum 120 mm dan durasi 1785 detik.

Dengan kejadian tersebut, masyarakat dan pengunjung maupun wisatawan diminta  tidak melakukan aktivitas pada desa-desa yang sudah direlokasi, serta lokasi di dalam radius radial 3 km dari puncak GunungSinabung.

Selanjutnya radius sektoral  5 km untuk sektor selatan-timur, dan 4 km untuk sektor timur-utara.

Masyarakat dihimbau memakai masker bila keluar rumah untuk mengurangi dampak kesehatan dari abu vulkanik.

Halaman:

Editor: Bagus Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x