Suara Tembakan Terdengar dari Dalam Mabes Polri

- 31 Maret 2021, 17:24 WIB
Satu terduga teroris terkapar usai baku tembak dengan Polisi di Mabes Polri, Rabu 31 Maret 2021 sore.
Satu terduga teroris terkapar usai baku tembak dengan Polisi di Mabes Polri, Rabu 31 Maret 2021 sore. /Tangkapan Layar.

PORTAL JOGJA - Suara tembakan terdengar memecah sore hari di dalam Mabes Polri, Jl. Trunojoyo no. 3 , Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.

Tembakan terdengar pukul 16.30 WIB.

Setelah terdengar dua kali tembakan, para petugas kepolisian langsung menyebar dan berjaga di berbagai tempat di Mabes Polri.

Baca Juga: Serangan Terduga Teroris di Mabes Polri, Ada Sepucuk Senjata Api Di Sisi Kiri Pelaku

Beberapa orang mengeluarkan kamera dan mencoba melihat situasi dari atas gedung. Terlihat seseorang berjalan menggunakan baju panjang berwarna gelap dan sepatu berwarna putih.

Sekitar pukul 16.40 WIB terdengar dua tembakan susulan yang tidak diketahui datangnya.

Orang yang berbaju panjang dan memakai sepatu putih itu pun berjalan tertatih dan ambruk. Di dekatnya terlihat ada kertas berwarna kuning.

Baca Juga: Serangan Terduga Teroris di Mabes Polri, Ada Sepucuk Senjata Api Di Sisi Kiri Pelaku

Saat ini orang yang tertembak tersebut masih tergeletak tanpa ada yang mendekati.

Penjagaan di Mabes Polri diperketat, tidak ada satu orang pun yang boleh masuk ataupun keluar dari lokasi ini.

Belum ada keterangan apapun mengenai kejadian ini, dan apakah terkait dengan tindakan terorisme.

Meskipun pada saat ini biasanya adalah jam waktu pulang bagi pekerja lain yang bekerja di Mabes Polri.

Sebelumnya, Melalui rekaman CCTV, terduga teroris ini terlihat merupakan sosok wanita.

Terduga teroris ini terlihat cukup mencurigakan, ia berjalan-jalan disekitar pos pengamanan.

Pada rekaman CCTV ini perempuan ini terlihat seperti menodongkan senjata dan melakukan tembakan terhadap anggota polisi.

Karena hal ini, akhirnya perempuan ini dilumpuhkan oleh tembakan dari Polisi.

Terduga teroris ini pun langsung terkapar di halaman parkir Mabes Polri. ***

Editor: Andreas Desca Budi Gunawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah