Musim Ubur-Ubur di Pantai? Berkut Tips Pertolongan Pertama Mengatasi Sengatan Ubur-Ubur

- 16 Juli 2022, 09:18 WIB
Ubur-ubur atau impes dapat menimbulkan rasa panas terbakar hingga reaksi pusing, mual dan kram.
Ubur-ubur atau impes dapat menimbulkan rasa panas terbakar hingga reaksi pusing, mual dan kram. /Instagram @baron_sarlinmas/

PORTAL JOGJA – Berwisata ke pantai memang selalu mengasyikkan. Menikmati suara deburan ombak dan merasakan angin pantai yang sejuk, hingga bermain pasir di tepian pantai.

Namun sejak beberapa waktu terakhir, pengunjung di sejumlah pantai di Daerah Istimewa Yogyakarta,terutama pantai di Kabupaten Gunungkidul terganggu dengan kehadiran ubur-ubur.

Tak sekedar menepi, namun sejumlah wisatawan harus merasakan sengatan ubur-ubur hingga perlu mendapatkan pertolongan. Efek sengatan ubur-ubur pada manusia ada yang menyebabkan rasa seperti terbakar, pusing, mual hingga kram.

Baca Juga: Jadwal Acara Trans TV Sabtu 16 Juli 2022: Film Golden Job dan Tricky Brains

Lantas, bagaimana pertolongan pertama saat kita terkena sengatan ubur-ubur? Perlengkapan apa saja yang harus kita bawa sebagai antisipasi terkena bisa ubur-ubur? Dilansir dari laman WebMD, berikut beberapa hal yang harus dilakukan sebagai pertolongan pertama jika tersengat ubur-ubur:

Pertama, segera keluar dari air

Kedua, hentikan sengatan. Basuh area yang tersengat ubur-ubur dengan cuka minimal 30 detik. Lepaskan tentakel ubur-ubur yang menempel pada tubuh dengan menggunakan pinset.

Hindari memegang langsung tentakel ubur-ubur karena sengatan dapat mengenai tangan meski mengenakan sarung tangan sekalipun. Jika tidak ada pinset, bisa menggunakan pisau, namun harus lebih berhati-hati.

Sambil melepaskan tentakel, terus basuh arena yang disengat dengan menggunakan cuka.

Baca Juga: Jadwal Acara GTV Sabtu 16 Juli 2022: Hellboy 2 The Golden Army dan SInetron IPA & IPS

Halaman:

Editor: Siti Baruni

Sumber: webMD


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x