Weton Rabu Legi, Mudah Cari Jodoh dan Rejeki Baik, Watak Suka Membantah Namun Mengayomi Sesama

- 1 Desember 2021, 09:33 WIB
Kitab Betaljemur Adammakna Karangan KPH Cakraningrat. Weton Kamis Pon, Jodoh yang Cocok, Rejeki Sukses Watak Sumur Sinaba Pandai dan Banyak Ilmu Tempat Orang Bertanya
Kitab Betaljemur Adammakna Karangan KPH Cakraningrat. Weton Kamis Pon, Jodoh yang Cocok, Rejeki Sukses Watak Sumur Sinaba Pandai dan Banyak Ilmu Tempat Orang Bertanya /Bagus Kurniawan/Portaljogja.com

Orang yang lahir Rabu legi adalah cocok bekerja guru atau pengajar dan berdagang dan secara ekonomi hidup berkecukupan.

Baca Juga: Kabupaten Garut Diguncang Gempa Pagi Ini, Dirasakan Hingga (MMI) Skala IV

Watak Rabu Legi

Seseorang yang lahir hari Rabu legi memiliki sifat seperti “Padangon Jagur”.

Padangon jagur artinya adalah memiliki watak yang kuat, waspada dan galak. Namun mengayomi dan disukai oleh semua orang.

Orang yang lahir Rabu legi memiliki karakter sebagai orang yang menjunjung tinggi falsafat hidup. Angka keberuntungan weton rabu legi adalah 3, 4, 6, 7.

Wuku Rabu Legi adalah Julungwangi, digambarkan sebagai burung kutilang yang pandai berbunyi, memikat banyak orang. Seangkan pohonnya adalah pohon cempaka yang selalu menebarkan aroma wangi.

Keistimewaan dari kelahiran Rabu Legi adalah dikenal sebagai pribadi yang loyal, banyak teman dan saudara yang menyayangi. orang lain

Kelemahan weton Rabu Legi adalah orangnya suka membantah dan jika berbuat baik, weton ini selalu mengharapkan sebuah imbalan serta mudah tersanjung atau senang dipuji dan selalu ada pamrih dari setiap yang dilakukan pada seseorang.***

Halaman:

Editor: Bagus Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah