Mengenal Pola Pengasuhan Bayi Umur 1-3 Bulan

- 3 Juli 2021, 04:49 WIB
Mengenal Pola Pengasuhan Bayi Umur 1-3 Bulan
Mengenal Pola Pengasuhan Bayi Umur 1-3 Bulan /freepik/ prostooleh

PORTAL JOGJA – Perkembangan bayi pada setiap fase usia tentu menunjukkan tanda yang berbeda-beda. Pada tahun pertama, bayi akan belajar memfokuskan penglihatan, jangkauan, belajar mengeksplorasi, dan belajar tentang hal-hal yang ada di sekitarnya.

Pada tiga bulan pertama orang tua perlu memberikan fasilitas dan perhatian kepada bayi untuk belajar melihat, mendengar, merasakan, menyentuh dan bergerak dengan bebas. Memberi perhatian kepada bayi dapat membangun kepercayaan antara orang tua dengan bayi, sebagaimana dilansir Portal Jogja dari cdc.gov.

Selain perhatian, cara orang tua memeluk, menggendong, dan bermain juga menjadi dasar bagaimana bayi akan berinteraksi dengan orang tua dan orang lain nantinya. Dilansir dari unicef.org terdapat beberapa hal yang dapat dilakukan orang tua dalam pengasuhan bayi berumur 1-3.

Baca Juga: 7 Hal Yang Penting Diketahui Pasutri dalam Perawatan Bayi Baru Lahir

1. Membuat gerakan pada benda yang berwarna.

Untuk melatih penglihatan dan jangkauan anak, orang tua dapat merangsang bayi dengan menggerakkan benda yang berwarna dan bersuara secara perlahan.

2. Berinteraksi secara verbal dan salin suara atau gerakan anak.

Berkomunikasi (berbicara dan mendengar) dapat menciptakan sebuah ikatan, serta mengaktifkan area otak yang berkaitan dengan pendengaran, ucapan, perkembangan bahasa, serta pusat sosial dan emosional.

Berkomunikasi dengan menanggapi ocehan bayi juga dapat membantu bayi mengatur emosinya, mengelola stres, dan menciptakan rasa aman bagi bayi.

Adapun cara menanggapi ocehan bayi dapat dilakukan dengan menjalin kedekatan, membangun interaksi non verbal, kontak mata, menirukan atau bertukar gerakan pada tubuh bayi.

Baca Juga: Mengajak Bayi Ngobrol? Berikut Ini Beberapa Dasar Berbicara Pada Bayi Yang Perlu Diketahui Orangtua

3. Dorong bayi untuk meraih benda.

Memacu bayi untuk meraih atau menyentuh benda disekelilingnya dapat merangsang bayi untuk bergerak bebas.

4. Tunjukkan warna, tekstur, pemandangan.

Menunjukkan berbagai warna, tekstur, pemandangan, dan wajah yang berbeda pada bayi dapat membantu pertumbuhan otak dan perkembangan visual.

Orang tua juga dapat membacakan buku-buku yang memiliki warna kontras yang tinggi seperti warna hitam dan putih. Kegiatan ini akan membantu bayi dalam mengembangkan dan memahami bahasa maupun suara. Bernyanyi dan memainkan musik juga dapat mengembangkan kecintaan pada musik dan akan membantu perkembangan otak bayi.

5. Bermain dengan bayi.

Menempelkan jari pada perut bayi, memeluk dan menggendong akan menciptakan rasa aman pada bayi, selain itu bayi juga dapat merasa diperhatikan.

Demikian beberapa tindakan yang dapat dilakukan orang tua untuk membantu perkembangan bayi berumur 1 hingga 3 bulan.***

 

 

Editor: Bagus Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah