Tips Agar Aglonema Subur dan Cantik.Jangan Remehkan Debu Pada Daun

- 2 Januari 2021, 05:25 WIB
Tanaman hias daun populer Aglaonema Lady Valentine
Tanaman hias daun populer Aglaonema Lady Valentine /bibitonline.com

PORTAL JOGJA – Hobby berkebun memang perlu ketekunan dan kesabaran. Tapi tentu saja hasilnya pun sepadan. Tak hanya sekedar menanam karena tengah trend, namun bisa mendatangkan kepuasan manakala tanaman tumbuh dengan sehat dan terlihat cantik.

Salah satu tanaman yang cukup banyak peminatnya adalah Aglaonema. Di Indonesia, khususnya di Jawa, Aglaonema sering disebut dengan nama Sri Rejeki.

Yang menyenangkan, Aglaonema termasuk tanaman yang tidak susah perawatannya. Bahkan ia tidak membutuhkan cahaya matahari yang banyak. Sehingga cocok juga dijadikan tanaman penghias ruangan atau tanaman indoor.

Baca Juga: Fantastis ! 5 Tanaman Hias Termahal di Dunia, Ada Anggrek dari Kalimantan Harganya Milyaran

Dilansir dari akun Instagram Kementerian Pertanian RI. berikut ini beberapa tips yang bisa dilakukan agar tanaman Aglaonema menjadi subur dan cantik :

  • Jauhkan Aglaonema dari paparan sinar matahari yang terik. Aglaonema justru tumbuh subur di tempat yang minim cahaya matahari
  • Siram secara teratur 2-3 hari sekali. Tak perlu air yang berlebihan, cukup agar media tanam tetap dalam keadaan basah, sehingga suplai air dan nutrisi makanan tetap terjaga.
  • Bersihkan gulma agar tidak tumbuh dan justu mengganggu pertumbuhan tanaman
  • Pangkas daun yang sudah layu

Baca Juga: Berikut 25 Jenis Jewel Orchid Tanaman Hias yang Sedang Populer dan Update Harganya

  • Mengelap daun Aglaonema agar terliat cantik. Jangan sepelekan masalah debu. Karena, jika daun dibiarkan berdebu, dapat mengundang penyakit dan menyebabkan tanaman mati
  • Minimal sebulan sekali lakukan penggemburan tanah. Jika media tanam mengeras, lakukan penggantian media tanam.
  • Tiap dua minggu sekali perlu pemupukan agar tanaman menjadi subur. Pupuk yang biasa digunakan merupakan pupuk NPK, Gandasil D, Vitabloom, Hyponex, dan Growmore.

Nah itu tadi tips apabila kita akan merawat tanaman Aglaonema. Semoga bermanfaat.***

Editor: Siti Baruni


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah