Angka Kematian di Brasil Akibat Covid-19 Capai 100 Ribu

- 9 Agustus 2020, 09:27 WIB
ilustrasi COVID-19.
ilustrasi COVID-19. /- Foto : Wlox

PORTAL JOGJA - Brasil adalah negara urutan kedua kasus psitif corona setelah Amerika Serikat (AS). Angka kematian akibat Covid-19 di Brasil menyentuh 100.000 pada akhir pekan kemarin.

Angka kematian akibat infeksi virus corona di Brasil juga meningkat selamat beberapa bulan terakhir. Angka kemaatian di Brazil mencapai 100.477 orang. Sedangkan jumlah kasus positif Covid-19 lebih dari 3 juta.

Baca Juga: Prakiraan Cuaca DIY 9 Agustus 2020 : Langit akan Dinaungi Awan Tipis Hari Ini

Sepanjang pekan, Brasil mendapat penambahan lebih dari 50.000 kasus, demikian yang dikutip dari AFP, Minggu (9/9/2020).

Dibandingkan dengan AS, Brasil diurutan kedua, Di AS jumlah penularan Covid-19 sebanyak 5.000.494 dan 161.881 jumlah total kematian.

Secara global Covid-19 telah menjangkit lebih dari 19 juta orang serta merenggut lebih dari 722.000 nyawa. Sementara jumlah kesembuhan sudah melewati angka 11 juta.

India yang termasuk lima besar kasus positif corona, tercatat di WHO sebesar 2 juta kasus. Kasus harian di India tercatat 60 ribu kasus infeksi baru. Jumlah kematian di India mencapai 42 ribu kasus.

Baca Juga: Program Kartu Prakerja Gelombang 4 Sudah Dibuka Lho ! Waktu Gabung Terbatas

Akibat pandemi ini, di India juga telah terjadi demonstrasi warga akibat banyak pengangguran. Selain itu tim dokter dan tenaga kesehatan juga mengeluhkan minimnya perlindungan akibat Covid-19. Mereka banyak melakukan secara mandiri atau swadaya.

"Sangat menyedihkan. 100.000 itu mewakili berbagai keluarga, teman, orang tua, anak-anak ", kata Marcio do Nascimento Silva, seorang sopir taksi berusia 56 tahun yang kehilangan anak-anaknya dalam pandemi dan bergabung dalam seremoni itu.

Halaman:

Editor: Bagus Kurniawan

Sumber: AFP


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x